Mgstv-cibinong kab. Bogor Untuk memberikan aksesibilitas kepada masyarakat juga sebagai upaya mengurangi polusi udara dan gas emisi, pemerintah kabupaten bogor, pada selasa pagi, meluncurkan operasional bus listrik dengan rute sentul – bojong gede.
Sebagai informasi, bus listrik ini akan melayani rute sentul-bojong gede dengan jam operasional dari pukul enam pagi sampai pukul tujuh malam, peluncuran bus listrik perdana ini tidak berbayar atau gratis.
Ketua umum perkumpulan industri kendaraan listrik indonesia (periklindo), jenderal tni purnawirawan moeldoko mengapresiasi, pemkab bogor sudah menjalankan instruksi presiden dan semangat yang luar biasa sehingga akan menjadi percontohan oleh pemerintah daerah yang lainnya.
Menurutnya, ada beberapa benefit atau keuntungan yang diperoleh pertama lingkungan jadi bersih, bbm berkurang subsidinya dan ini sebuah edukasi kepada generasi penerus,
Sementara itu, pj. Bupati bogor, bachril bakri mengajak, seluruh masyarakat dan anak sekolah untuk menggunakan dan memanfaatkan fasilitas bus listrik ini untuk kegiatan mobilitas sehari-hari. untuk menjaga lingkungan agar polusi udara dan emisi bisa zero, pemkab bogor meluncurkan dua unit bus listrik.
“ inisiatif baru dari pemerintahan bogor untuk menggunakan kendaraan listrik atau bus listrik karena pemda bogor telah menjalankan intruksi presiden no 7 dan perlu di ikuti pemerintah daerah yang lain “ jenderal tni (purn) moeldoko, ketua umum periklindo .
“ menggunakan bis listrik ini untuk kegiatan sehari-hari, dan mari menjaga keadaan lingkungan kita dari polusi dan emisi bisa zero. Mudah-mudahan dalam waktu dekat kita akan tambah “ bachril bakri, pj bupati bogor .
Untuk memberikan aksesibilitas kepada masyarakat juga sebagai upaya mengurangi polusi udara dan gas emisi, pemkab bogor kedepannya akan menambah unit bus listrik lagi untuk beroperasi di tegar beriman.
Mgstv-cibinong, kabupaten bogor.
Baca juga :
Miliki Sabu, Paman Dan Keponakan Di Sukabumi Diringkus Polisi
Tonton juga :