MGSTV-SUAKBUMI, Setelah mendapat dukungan dari partai demokrat dan partai keadilan sejahtera, untuk maju sebagai bakal calon bupati sukabumi 2024, Iyos Somantri kini mendapat dukungan dari ratusan warga yang ada di dapil 6 jampangkulon. dengan di tandai deklarasi yang berlangsung di posko relawan baraya iyos somantri (bais), desa nagraksari , kabupaten sukabumi.
Baca Juga :
Nurul Jaman Hadi Ketua KNPI Kota Sukabumi Siap Maju Di Pilwalkot Sukabumi Dengan Visi Kepemudaan
Dukungan dari ratusan warga untuk Iyos Somantri ini dilaksanakan di daerah pemilihan 6 posko relawan baraya iyos somantri (bais), desa nagraksari, kecamatan jampangkulon. kabupaten sukabumi, pada kamis 30 mei 2024. Dengan dihadiri langsung oleh Sukma Wijaya selaku mantan bupati sukabumi periode 2005-2015, deklarasi ini juga sekaligus pembentukan kordinator kecamatan dan kordinator desa sedapil 6 jampangkulon. dengan banyaknya warga yang mendukungnya untuk maju menjadi orang nomor satu di kabupaten sukabum, membuatnya lebih optimis dalam melangkah ke pilkada.
“ hari ini ada pembekalan dari relawan nagraksari yang sudah menyemangati saya muncul rasa spontan kemudian semangat ikut bersama sama ber motivasi dalam rangka pilkada”
usai dikunjungi iyos somantri, para relawan pemenangan kemudian mendapatkan pembinaan dan bimbingan untuk menghadapi pilkada kabupaten sukabumi.
mgstv-indra sopian
Tonton Juga :