MGSTV

SPIRIT OF SUNDA

BOGOR

Duka Mendalam Bagi Tujuh KPPS Kab Bogor yang Meninggal Saat Pemilu 2024

KAB BOGOR, Tujuh petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Bogor meninggal dunia saat menjalankan tugas mengawal Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Tiga orang diantaranya meninggal saat proses pencoblosan berlansgung pada 14 Februari 2024. Sementara empat lainnya wafat sebelum pelaksanaan pencoblosan.

Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto, menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas gugurnya para petugas KPPS ini.

“Turut berbelasungkawa yang mendalam atas meninggalnya para petugas KPPS di Kabupaten Bogor. Semoga mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT,” kata Rudy di Cibinong, Jumat (23/2/2024).
Dia mengungkapkan, para petugas KPPS yang meninggal adalah pahlawan demokrasi. Karena itu, sudah selayaknya mereka diberi penghargaan yang setinggi-tingginya.

Rudy Susmanto – Ketua DPRD Kab Bogor

Baca Juga berita Lainnya :

HUJAN DERAS WARNAI PERANG SARUNG DI JONGGOL

“Mereka merupakan garda terdepan dalam memantau jalannya pemungutan suara. Jasa mereka patut untuk diapresiasi dan dihargai,” tutur Rudy. Dia pun mendorong pemerintah kabupaten (Pemkab) Bogor agar memberi santunan kepada para petugas KPPS yang meninggal. “Saya meminta Pemkab turun tangan, setidaknya sedikit memberi bantuan kepada keluarga yang ditinggalkan,” ucap Rudy. Rudy juga mengajak seluruh masyarakat untuk mendoakan para petugas KPPS yang telah gugur dalam menjalankan tugas selama Pemilu 2024. “Marilah kita doakan para petugas KPPS yang telah berpulang selama Pemilu 2034 ini. Semoga amal baik mereka diterima di sisi-Nya,” tandasnya.

mgstv

Tonton Juga Video nya :

LEAVE A RESPONSE

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *